Apa Sih HTML Itu ?
HTML (Hyper Text Markup Language) merupakan bahasa standar pemrograman untuk membuat suatu halaman web yang terdiri dari kode-kode singkat tertentu, dimana dengan kode-kode tersebut akan memerintahkan Web browser untuk menampilkan halaman Web yang terdiri dari berbagai macam format tampilan seperti texs, grafik, animasi link maupun audio-video.
Intinya HTML itu adalah kerangka suatu web, jadi siapapun yang mau membuat desain web ataupun blog sendiri harus mengerti dasar-dasarnya.
lalu apa itu CSS, jQuery, dan JavaScript
CSS adalah kependekan dari Cascading Style Sheet. CSS merupakan salah satu kode pemrograman yang bertujuan untuk menghias dan mengatur gaya tampilan/layout
jQuery adalah sebuah komponen/librari/framework (kamus atau perpustakaan) yang dibuat dari JavaScript dengan tujuan memudahkan seorang programmer dalam menggunakan fungsi-fungsi yang lebih rumit. Dengan jquery, seorang programmer bisa lebih leluasa dan mudah melakukan kontrol, manipulasi, automasi halaman web. Oleh karena kemudahan tersebut jQuery memiliki semboyan "write less, do more" yang bisa kita artikan dengan sedikit menulis kode tapi dapat melakukan banyak hal.
JavaScript adalah bahasa pemrograman berbasis java yang merupakan interface pembantu dalam pemrograman web. JavaScript populer di internet dan dapat bekerja di sebagian besar penjelajah web populer seperti Internet Explorer (IE), Mozilla Firefox, Netscape dan Opera. Kode JavaScript dapat disisipkan dalam halaman web menggunakan tag SCRIPT
1. Letak Kode CSS :
<b:skin><![CDATA[
Kode CSS disini letaknya
</b:skin>
2. Letak Kode JavaScript Dan JQuery :
</b:skin>
Kode JavaScript dan Jquery disini letaknya
</head>
3. Kalau ada kode css lainnya didalam, letakan dibawah kode CSS tersebut. Contoh:
</b:skin>
<style type='text/css'>
.....
.....
</style>
Letakkan disini
</head>
Perlu diingat, kode JQuery Library atau induk JQuery harus selalu berada diatas kode JavaScript dan anak JQuery lainnya.
Contoh induk JQuery seperti ini :
<script type='text/javascript' src='https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.8.2/jquery.min.js' />
4.Letak Kode HTML :
<body>
Kode HTML disini letaknya
</body>
Kode HTML adalah kode yang menentukan berada diposisi mana suatu objek tersebut akan tampil, jika tidak dengan manipulasi kode CSS. Jika ingin meletakkan dikolom tepi, maka harus mengetahui kode HTML kolom tepi kemudian letakkan di dalamnya.
Wahhh ternyata disitu ternyata tempat tempatnya,, jadi tau saya kalo mau edit edit template ga bingung lagi
BalasHapusNice artikelnya...bisa nambah wawasan ane, trims gan...
BalasHapus